4 Jenis Jas Beserta Sejarah Perkembangannya
Bagi Anda yang sering datang ke acara-acara formal, tentu Anda sudah mengetahui apa itu jas, yang selalu diidentikan sebagai satu dari sekian jenis pakaian untuk pria. Selain itu, pakaian yang satu ini memiliki cukup banyak variasi model dan gaya.
Apa Itu Jas dan Bagaimana Sejarah Perkembangannya?
Sebelum membicarakan sejarah perkembangannya, ada baiknya Anda mengetahui apa itu jas dan seperti apa pakaian tersebut. Jas itu sendiri merupaan salah satu pakaian resmi atau formal yang banyak digunakan oleh orang-orang Eropa pada masanya.
Biasanya memiliki lengan panjang serta dipakai sebagai outer (baju luar) setelah menggunakan kemeja.
Diperkirakan awal mula berasal dari masa Renaissance (awal abad ke-18) yang bentuknya sendiri seperti rompi. Pakaian tersebut kebanyakan digunakan oleh orang-orang yang berasal dari kelas pekerja. Kebanyakan pengguna pakaian tersebut adalah orang-orang yang bekerja di bidang pertanian dan juga pagawai kantoran di perkotaan.
Baca: Apa itu jas Almamater?
1.Tahun 1800-an
Jas Launs merupakan salah satu model yang sangat populer di tahun 1800-an. Model yang satu ini lebih ketat dengan menggunakan kancing sebaris atau single breasted. Tak hanya itu, model Launs itu sendiri pun menyediakan kancing dikedua ujung lengan.
Juga, terdapat saku atau kantong pada bagian pinggangnya. Model yang satu ini akhirnya sangat populer, terutama bagi kalangan menengah ke atas.
2. Tahun 1900-an
Pakaian formal yang satu ini pun selalu mengalami perkembangan, baik itu melalui desain atau juga modelnya. Misalnya, perkembangan sejarah jas sekitar tahun 1900-an ini adalah ditandai dengan adanya tiga kancing. Pada masa itu, Ada tiga model kancing tersebut dianggap lebih terlihat modis jika dibandingkan dengan Launs.
Salah satu model yang satu ini adalah dengan kerah yang umumnya dibuat dari bahan kain sutera. Pakaian yang satu ini akhirnya dikenal dengan sebutan tuxedo atau jas makan malam. Selain tuxedo, dikenal juga dengan istilah black tie.
3. Tahun 2000-an
Seiring berjalannya waktu, keberadaan jas yang awalnya identik dengan pakaian yang digunakan oleh pria kini sudah mengalami perkembangan. Pada zaman sekarang, hanya dipakai oleh pria saja melainkan juga wanita mengenakan pakaian ini.
Jenis-Jenis Jas yang harus anda ketahui
Setelah mengetahui apa itu jas dan bagaimana perkembangan sejarahnya dari tahun ke tahun, hal yang mesti Anda ketahui adalah beberapa model.
1. Tuxedo atau Tuksedo
Yang satu ini cenderung sangat formal. Maka dari itu, tuksedo sering digunakan pada acara-acara tertentu. Tak jarang pula jenis tuksedo ini juga dikenakan oleh artis atau seleberitis ketika mendatangi berbagai acara pentingnya.
2. Zoot Suit
Zoot Zuit merupakan salah satu jenis jas yang cukup unik karena memiliki ukuran yang besar dan lebar ketika dikenakan oleh penggunanya.
Ciri khas dari jenis ini adalah ukuran pundaknya yang sangat lebar dibandingkan dengan Jenis lainnya. Selain itu, jenis Zoot Suit tersebut biasanya menggunakan padding. Zoot Suit sangat populer digunakan oleh orang-orang Latin.
3. Suit Jacket Button
Suit jacket button ini merupakan jenis jas yang memiliki model yang umum dan menonjol pada bagian kancingnya. Dalam hal tersebut terbagi ke dalam beberapa jenis lagi, di antaranya:
- Singel Breasted (satu kancing)
- Double Breasted (dua kancing)
- Trippel Breasted (tiga kancing)
4. Mandarin Suit
Jas yang satu ini memiliki model ala-ala pakaian mandarin. Dilengkapi dengan kerah nehru (kerah band), umumnya dikenakan dengan kancing penuh.